APAKAH ITU DROPSHIP ....?

Di dalam internet marketing ada istilah penjualan secara dropship. Sebenarnya apasih dropship itu..?

Menurut Kang Wikipedia , pengertian dari Dropship ialah tehnik pemasaran dimana penjual tidak menyimpan stok barang, dimana apabila penjual mendapatkan orderan maka penjual tersebut akan meneruskan orderan dan detail pengiriman barangnya kepada supplier atau produsen atau distributor

Banyak yang bingung' apasih perbedaan antara reseller dan dropshiper...?

reseller artinya menjual kembali barang yang sudah dibeli, sedangkan dropshiper hanya menawarkan dagangan kepada konsumen tanpa dia harus membeli barang tersebut.

Hal tersebut bisa dilihat dari bagan berikut :

bagan reseller

Produsen <------> reseller <--------> konsumen
      

bagan dropshiper

Produsen -----> Dropshiper ----> konsumen 
Produsen ---------------------------> konsumen

Seorang dropshiper tugasnya hanyalah mengenalkan produk kepada konsumen dimana konsumen akan melakukan transaksi langsung kepada produsen.

Perbedaan antara reseller dan dropshiper sebenarnya hanyalah pada stok barang. Seorang reseller harus ada stok barang, sedangkan seorang dropshiper tidak diharuskan ada stok barang, sebab pembeli akan diarahkan langsung ke produsen.

Jadi seorang dropshiper sebenarnya tidak memerlukan modal untuk membeli terlebih dahulu produk yang dijual, makanya menjadi dropshipper bisa dilakukan oleh orang yang memang minim modal. 

IKLAN
Anda ingin belajar seputar internet marketing...?
dapatkan free tutorial selama 3 tahun dengan menjadi free member di SINI